Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Ekstrakurikuler Drumband Anak TK, Ini Manfaat dan Cerita si Adik Dayyan

Konten [Tampil]

ekstrakurikuler drumband anak tk

Ekstrakurikuler drumband anak TK menjadi kesempatan yang diberikan ke si Adik Dayyan ketika mengenal sekolah TK.

Sejak masuk di tingkatan sekolah TK A, dia mulai berkenalan dengan yang namanya menggebuk drumband.

Meskipun ketika itu, ikut serta si Adik hanya sekadar belajar memukul drumband dengan tempo yang tepat. Ketika ada acara, si Adik belum pernah dikasih kesempatan untuk ikutan, karena masih ada di tingkat A atau kelas kecil.

Tapi siapa sangka, setelah TK B si Adik malah ikut dalam tim lomba drumband?.


Cerita si Adik Ikut Ekstrakurikuler Drumband di Sekolah TK

Jadi, seperti yang sering saya ceritakan di banyak postingan, kalau si Adik Dayyan pindah sekolah setelah naik TK B, lantaran ikut kakaknya yang masuk SMP di Surabaya.

Setelah galau survey TK di mana-mana, akhirnya memutuskan masuk TK yang satu yayasan sama sekolah kakaknya.

Saat nanya-nanya, udah dikasih tahu, kalau di TK tersebut ada kegiatan drumband. Saya sih setuju-setuju aja, meskipun ujungnya ternganga juga dengan biayanya, hahaha.

Sebenarnya enggak mahal-mahal banget sih, setidaknya nggak sampai jutaan, tapi berhubung si Adik ini memang udah lumayan membutuhkan duit buat TK. Di mana masuk TK A, bayar jutaan. Eh naik TK B juga bayar jutaan pulak, berasa double banget.

Namun semua kegundahan disingkirkan aja, ya udah lah ya, berdoa dan berusaha aja, biar rezekinya selalu lancar. Dan Alhamdulillah, setelah menunggu selama 6 bulanan, di mana selama 6 bulanan itu, di Adik hanya mendapatkan pelajaran drumband dengan menabuh drumb di sekolah seminggu sekali. 

Sampai ketika mulai awal tahun 2024 ini, si Adik dan teman-teman sekolahnya diminta untuk rutin datang latihan di GOR Juwingan.

Pertama kali liat si Adik Dayyan dan teman-temannya latihan, saya terharu banget dong. Ya gimana ya, meskipun super kacau banget, tapi takjub sih.

Bayangkan, anak-anak TK berusia 5-6 tahun, tapi bisa menciptakan nada yang lumayan rapi dan bagus itu, menghafal koreo dan semacamnya. Rasanya luar biasa banget loh.

Selanjutnya, sejak Januari 2024 kemarin, setiap 3 kali seminggu, maminya jumpalitan banget antar jemput si Adik untuk latihan di GOR.

Masalahnya kan tempat tinggal kami di dekat ITS, sementara sekolahnya di daerah Manyar, dan tempat latihannya di daerah Juwingan.

Yang ada, setiap jadwal latihan, pukul 12 siang saya jemput si Adik di sekolah, lalu ngebut pulang. Sampai rumah segera makan, mandi, lalu pergi lagi, pulangnya pukul 4 sore.

Capek banget, meskipun di GOR sih nggak kerasa capeknya, karena perasaan capek, tertutupi dengan rasa terharu dan bangga meilhat kemajuan anak-anak dalam menguasai koreografi dari drumband yang mereka mainkan.

Bukan hanya itu, saya jadi bisa menyaksikan sendiri, betapa anak TK main drumband itu, punya manfaat tersendiri buat perkembangan mereka.


Manfaat Anak TK Ikut Kegiatan Ekstrakurikuler Drumband

Kenyataannya, kegiatan ekstrakurikuler drumband bagi anak TK itu, buat segudang manfaat, di antaranya:


1. Dapat melatih kemampuan motorik anak

Anak TK bermain drumband, sedikit banyak sama dengan berolah raga, karena mereka kudu bergerak sana sini, menggebuk drumb dengan semangat.

Hal ini juga bisa meningkatkan kemampuan motorik anak, dengan cara mengajari anak-anak mengikuti koreografi yang diajarkan.


2. Dapat melatih kesehatan dan kebugaran anak

Meski keliatannya cuman sebatas menabuh drumband, kenyataannya anak yang bermain drumband itu membutuhkan kekuatan fisik. 

Bahkan sebatas anak yang dilatih berjalan sambil menggendong alat musik pun, sudah masuk kategori olahraga karena alatnya memang lumayan cukup berat. 

Karenanya, anak-anak yang mengikuti kegiatan drumband, secara tidak langsung akan menjadi lebih sehat dan bugar oleh kegiatan tersebut.


3. Dapat melatih kepercayaan diri pada anak

Manfaat anak TK mengikuti ekstrakurikuler drumband lainya adalah dapat membantu melatih kepercayaan dirinya. Hal ini bisa terjadi dari hal menjadi bagian dari sebuah tim pemain drumband, anak-anak dituntut untuk dapat mengaktualisasikan dirinya sendiri. 

Anak-anak diharapkan mampu tampil seorang dengan yakin dan percaya diri ketika membunyikan alat musiknya, baik sendirian, maupun bersama rekan lainnya.

Karenanya, anak-anak yang semula minder, pemalu hingga penakut, bisa berubah menjadi anak yang lebih pemberani, berani menunjukkan diri dan kemampuan pribadinya lainnya. 


4. Dapat melatih anak belajar tentang kerjasama tim

Kegiatan ekstrakurikuler drumband anak TK juga sama dengan kelompok drumband lainnya. Di mana tidak hanya terdiri dari satu atau dua orang saja, melainkan kelompok yang bisa terdiri dari puluhan orang.

Karenanya, melalui kegiatan ini, anak juga akan dilatih untuk dapat bekerja sama dalam sebuah tim. 

Semakin lama berada di kelompok drumband, maka kemampuannya kemampuan dalam bekerjasama dengan teman-temannya akan semakin terlatih.

Anak juga bisa belajar bagaimana mengutarakan pendapat, bekerja sama untuk mendapatkan solusi terbaik dari sebuah problem dan lain sebagainya. 

Tentunya hal ini sangat mendukung perkembangan kemampuan bersosial anak di masa mendatang.


5. Dapat melatih jiwa kepemimpinan anak

Dalam kegiatan drumband, anak-anak juga bisa melatih jiwa kepemimpinannya, terlebih jika anak terpilih menjadi seorang mayoret yang merupakan pemimpin kelompok drumband.

Anak-anak juga akan dilatih menguasai diri, mengendalikan dan mengatur orang lainnya. Karena drumband pada dasarnya merupakan sebuah kegiatan berkelompok atau tim.


6. Dapat melatih keterampilan bermain alat musik

Tentunya dalam kegiatan ekstrakurikuler drumband anak TK, kemampuan dasar seperti memainkan musik merupakan hal yang utama.

Ada beberapa alat musik yang dapat dimainkan dalam sebuah kelompok drumband. Ada drum, snare drum, marching bell, pianika dan cymball

Kesemuanya mungkin tergolong alat musik sederhana, namun setidaknya hal ini akan melatih jiwa seni anak.


7. Dapat meningkatkan prestasi anak

Bukan hanya beberapa manfaat yang didapatkan di atas, kegiatan ekstrakurikuler drumband anak TK dapat menjadi salah satu jalan agar anak berprestasi.

Anak-anak bisa mengikuti berbagai turnamen drumband dan marching band, yang biasa diadakan berbagai instansi guna mewadahi aspirasi anak-anak dalam berkarya. 

Seperti cerita si Adik dan teman-teman TKnya mengikuti lomba drumband beberapa hari lalu.


Cerita Ikut Lomba Delta Marching Open Festival 2024 di GOR Sidoarjo 

Hari Jumat, 24 Mei 2024 lalu, saya mengantar si Adik dan teman-temannya di GOR Sidoarjo, guna mengikuti lomba drumband di event Delta Marching Open Festival 2024.

Sejujurnya, inilah tujuan anak-anak berlatih sejak awal Januari tahun ini, demi bisa ikutan bertanding di lomba drumband tahunan tersebut.

supporter lomba drumband anak tk

Sejak awal minggu lalu, ke-hectic-an kami sudah terasa, dari yang harus semakin rajin latihan sore di GOR Juwingan, sampai akhirnya kami mengantar anak-anak ikut gladi bersih di hari Rabu sebelum bertanding.

Bukan hanya anak-anak TK, kami para mama-mama anak TK juga harus ikutan, karena berkewajiban menata properti anak-anak di tengah GOR yang ternyata luas banget dibandingkan tempat latihan selama ini.

Setelah gladi bersih selama 1 jam, kamipun pulang. Naik angkot dari Surabaya daerah Manyar ke GOR Sidoarjo dan sebaliknya.

Pulangnya sih bisa lewat tol dari Waru, tapi karena ada kecelakaan di tol yang menyebabkan macet, kamipun terpaksa lewat jalan biasa yang tentunya harus berdamai dengan kemacetan.

Keesokan harinya, seharunya libur, tapi kami para mama-mama tetap harus datang ke sekolah untuk saling bahu membahu menghias properti drumband anak-anak.

Sekitar 6 jam saya di sana, lumayan capek dan pegal, sementara keesokan harinya kudu berangkat ke Sidoarjo lagi.

Dan di hari Jumat pagi, kami semua standby di depan sekolah Ipiems karena kebetulan saya ikut bus anak-anak.

Kami sampai di GOR Sidoarjo sekitar pukul 7.40an, dan ternyata acara belum juga dimulai, padahal di jadwalnya mulai pukul 7 pagi.

Anak-anak bahagia sih sepanjang perjalanan, kebetulan saya kebagian merekam momen-momen mereka selama perjalanan. Sampai akhirnya di GOR, anak-anak masih harus menunggu waktu tampil merekapun, anak-anak tetap happy.

delta marching open festival 2024

Untunglah, nggak lama kemudian anak-anak tampil, senang banget saya melihat penampilan anak-anak hari itu. Rapi, meskipun ada kesalahan minor baik di musik maupun koreo.

Tapi yang namanya anak-anak ya, yang penting mereka udah merasa tampil sebaik mungkin, ya udah. 

Anak-anak memerlukan waktu 10 menitan untuk tampil, dan kesemuanya bersemangat, saya yang merekam dari bagian atas kursi penonton jadi terharu, karena tahu banget bagaimana kacaunya anak-anak tersebut saat awal latihan dulu.

Tampil dengan kostum tema kuning hitam, dengan bulu-bulu kuning di topi, bikin mereka makin semangat dalam tampil. Sangat berbeda dengan ketika masa gladi bersih 2 hari sebelumnya.

Meskipun akhirnya anak-anak hanya puas dengan menjadi juara harapan 1, tapi menurut saya anak-anak sudah pantas jadi juara 1, atas semua kerja keras mereka ketika latihan.

lomba drumband tk islam maryam surabaya

Juga juara 1 untuk para parents yang telah bersusah payah mengantar jemput anak-anak selama masa latihan. Sudah bersusah payah menyiapkan ini itu, termasuk menyiapkan kaos biar seragaman, hehehe.

Intinya juara harapan 1 anak-anak TK dalam kegiatan lomba drumband kemaren, membuktikan bahwa, manfaat ekstrakurikuler drumband itu memang nyata dan perlu buat anak.


Surabaya, 27 Mei 2024

Parenting By Rey - Reyne Raea

Sumber: 

  • Pengalaman dan opini pribadi
  • https://tajusa-drumband.com/manfaat-bermain-alat-drumband-dalam-perkembangan-kecerdasan-anak/ diakses 27 Mei 2024
Gambar: Canva edit by Rey

Post a Comment for "Ekstrakurikuler Drumband Anak TK, Ini Manfaat dan Cerita si Adik Dayyan "